PEMPEK BELAH


PEMPEK BELAH
By: @reystafauzia

Bahan:
- 500 gr daging ayam, haluskan
- 7 siung bawang putih, haluskan
- 450 gr tepung terigu
- 450 gr tepung tapioka
- 4 btr telur, kocok lepas
- 350 ml air
- Garam
- Gula

Bahan Isian Ebi:
- 150 gr ebi
- 120 gr gula merah
- 5 siung bawang merah, haluskan
- 3 siung bawang putih, haluskan
- Cabe rawit, haluskan (aku skip)
- Garam
- Gula

Cara Membuat Pempek:
1. Campurkan di dalam panci tepung terigu, bawang putih, air, gula dan garam, aduk rata. Panaskan diatas kompor, sambil di aduk lagi perlahan sampai menjadi adonan. Matikan api dan dinginkan adonan.
2. Setelah dingin pindahkan ke dalam wadah baskom, masukkan telur dan aduk sampai tercampur rata.
3. Masukkan ayam, aduk rata lagi. Terakhir tambahkan tepung tapioka sampai adonan bisa dibentuk.
4. Didihkan air utk merebus pempek.
5. Balurkan tangan dgn banyak tepung tapioka lalu bentuk adonan dan rebus sampai terlihat mengambang. Angkat, tiriskan.
6. Goreng pempek lenjer, lalu belah bagian tengahnya dan isi dgn isian ebi.
.
Cara Membuat Isian:
1. Rendam sebentar ebi dgn air panas, lalu cuci bersih dan blender ebi sampai halus.
2. Tumis bawang merah dan bawang putih sampai wangi, lalu masukkan ebi, aduk-aduk, tambahkan gula merah, sedikit air, garam dan gula. Aduk rata. Masak hingga air menyusut dan isian jadi kering. Koreksi rasa, angkat. .
.

Tidak ada komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.