AYAM TUMIS PEDAS (KOREA)

 

AYAM TUMIS PEDAS (KOREA)
By: @reystafauzia

Bahan:
- 500 gr dada ayam, potong dadu
- 100 gr sawi putih
- 100 gr sawi hijau
- 2 btg daun bawang
- ½ bh bawang bombay
- Gula
- Garam

Bumbu rendaman:
- 5 siung bawang putih, haluskan
- 2 cm jahe, haluskan
- 2 sdm pasta cabe (gochujang)
- 3 sdm cabe bubuk
- 2 sdm kecap asin
- 2 sdm cuka

Caranya:
1. Rendam ayam dgn bumbu rendaman selama 1 jam. Simpan di kulkas.
2. Setelah didiamkan, tumis bawang bombay dgn 2 sdm minyak goreng hingga wangi lalu masukkan ayam yg sudah direndam tadi beserta bumbunya, aduk rata hingga ayam berubah warna, lalu tambahkan air, garam dan gula.
3. Setelah air menyusut dan ayam sudah matang, masukkan sayuran, masak hingga layu. Koreksi rasa, angkat dan sajikan.

Tidak ada komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.